Salam Kreatif....
Dalam rangka mengembangkan ekonomi kreatif berbasis ekonomi kerakyatan di Kabupaten Bojonegoro dan untuk memfasilitasi generasi muda millenial akan lebih termotivasi dalam menciptakan karya yang kreatif dan inovatif, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja telah menyediakan tempat bagi para pelaku, Pegiat dan Komunitas dari 16 Subsektor Industri Kreatif untuk dapat berkumpul dan berkolaborasi. Tempat tersebut berada di jalan Pemuda no. 34 yang diberi nama BOJONEGORO CREATIVE HUB (BCH) yang telah diresmikan oleh IBU BUPATI BOJONEGORO pada hari Jum'at, 13 September 2019.
Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Bojonegoro, Agus Supriyanto, menyampaikan, sesuai Peraturan Daerah (Perda) No 2 Tahun 2019 tentang Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (DPRD) terutama pada misi ke 5 yakni mensejahterakan masyarakat melalui ekonomi kerakyatan dan ekonomi kreatif, Pemkab Bojonegoro memberikan dukungan berupa sarana dan prasarana bagi komunitas-komunitas milenial yang memiliki kreatifitas melalui Bojonegoro Creative Hub "Diharapkan adanya BCH ini bisa mensinergi para pelaku kreatif di Bojonegoro sehingga bisa menciptakan karya-karya kreatif dan cetar membahana," kata Kepala Disperinaker, Agus Supriyanto.
Peresmian BCH ditandai dengan dibunyikannya sirine oleh Ibu Bupati Bojonegoro, Asisten I, Asisten II, Asisten III, dan Kepala Dinas Perinaker dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng. Dalam sambutannya, Ibu Bupati berharap dengan adanya BCH ini, insan kreatif di Bojonegoro dapat semakin produktif dalam menciptakan karya-karya yang kreatif dan inovatif. Bojonegoro Creative HUB menjadi rumah bagi seluruh komunitas kreatif di Kabupaten Bojonegoro untuk tempat berkumpul, berbagi ilmu, dan berkreasi.
Sangat Puas
41 % |
Puas
9 % |
Cukup Puas
0 % |
Tidak Puas
50 % |