Kegiatan Sosialisasi Pembentukan Sentra IKM diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Bojonegoro selama 1 hari pada tanggal 5 Desember 2023 bertempat di Partnership Room Gedung Pemkab Bojonegoro.
Kegiatan ini dibuka oleh Ibu Sekretaris Daerah Kabupaten Bojonegoro dan diikuti oleh 60 orang yang terdiri dari perwakilan kecamatan dan IKM yang ada di wilayahnya masing-masing.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pengembangan Industri Kecil dan Menengah serta pengembangan potensi Daerah Kabupaten Bojonegoro berdasarkan  kearifan lokal dan potensi unggulan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat diperlukan Pengelompokan IKM kedalam suatu sentra agar memudahkan proses pembinaan, Pembangunan Infrastruktur Pendukung Industri, Ketersediaan dan Kapasitas Lahan dapat memunculkan aglomerasi serta aliansi strategis diantara sesama industri dalam bentuk Sentra-sentra Industri Kecil dan Menengah.
#dinperinakerbojonegoro
#bojonegoroproduktif


By Admin
Dibuat tanggal 07-12-2023
329 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
41 %
Puas
9 %
Cukup Puas
0 %
Tidak Puas
50 %